RSUD Bulukumba Siap mi Nahadapi Penilaian Akreditasi SNARS

Dinkes Bulukumba Simulasi ki Tauwwa Penanganan Corona



 

BugisPos.- Jika tidak ada aral melintang, tahun ini RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba, Sulawesi Selatan. Bersiap menghadapi penilaian akreditasi rumah sakit dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS).

Direktur RSUD Bulukumba menyampaikan, survei Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) Edisi 1.1 tersebut rencananya akan dilaksanakan pada bulan September mendatang.

“Persiapan dan pemantapan terus dilakukan pihak rumah sakit, salah satu diantaranya mempersiapkan dokumen, sumber daya manusia, sarana dan prasarana,” jelas dr. H.Abdur Rajab.MM

Direktur RSUD Bulukumba, Mengatakan, bahwa salah satu tujuan dari akreditasi adalah untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan

“Apalagi RSUD Bulukumba, merupakan rumah sakit tipe B sehingga betul betul segala sesuatunya haruslah dipersiapkan dengan matang”, ungkap dr. Rajab, saat memberikan sambutan di acara rapat penyusunan program PPRA dan panduan antibiotik, bertempat diaula pertemuan lantai 3 gedung IGD RSUD, Rabu 4/3/2020.

Karena begitu pentingnya survei akreditasi tersebut, dr. Rajab sangat mengharapkan pegawainya untuk dapat bekerja maksimal dalam melengkapi segala sesuatunya

“Terutama bagi mereka yang tergabung dalam Pokja Akreditasi”, harapnya.-* Suaedy.-

Sumber: https://bugispos.com/2020/03/05/rsud-bulukumba-siap-mi-nahadapi-penilaian-akreditasi-snars/