Makassar,- Wakil Ketua DPRD Makassar, Eric Horas, menggelar reses kedua masa persidangan kedua tahun 2024/2025 untuk menyerap aspirasi masyarakat.
Reses ini berlangsung di dua titik, yakni Jalan Faisal VI, Kelurahan Buakana, Kecamatan Rappocini, serta Jalan Raya Pendidikan, Kelurahan Tidung.
Lebih lanjut, ia memastikan bahwa seluruh aspirasi warga akan dikawal agar dapat direalisasikan oleh pemerintah kota.
Namun, ia juga meminta masyarakat untuk bersabar karena keterbatasan anggaran membuat pengerjaan harus dilakukan secara bertahap.
“Selama ini, semua aspirasi yang masuk selalu kami upayakan untuk terealisasi. Hanya saja, pelaksanaannya memang harus bertahap sesuai dengan ketersediaan anggaran,” tambahnya.
Selain menjadi ajang serap aspirasi, Eric menganggap reses ini juga sebagai momen untuk bersilaturahmi dengan masyarakat.
Ia berharap komunikasi antara dirinya dan konstituen dapat terus terjalin dengan baik.
“Saya senang bisa bertemu langsung dengan warga. Jangan ragu untuk menyampaikan keluhan atau bertanya saat reses, karena ini adalah kesempatan kita untuk berdiskusi,” tutupnya.
Kegiatan reses ini turut dihadiri oleh perwakilan pemerintah setempat, Babinkamtibmas, serta tokoh masyarakat.(*)