Koramil 03/Wajo Bersama Warga Gelar Karya Bakti

MAKASSAR, Dalam rangka pengabdian TNI untuk rakyat, Personil Koramil 03/Wajo jajaran Kodim 1408/MKS menggelar kegiatan Karya Bakti dengan membantu merenovasi dan pengecatan tempat ibadah Mesjid Ar Rahman di Jalan Muhammadiya lorong 13 B RW 07 Kelurahan Melayu  Kecamatan Wajo Kota Makassar,Sabtu (29/10/2022).

Kegiatan pembersihan sepanjang bahu jalan tersebut dan pemangkasan bunga-bunga juga melibatkan warga sebagai Mitra kerja serta anggota Kelurahan sebagai kepedulian Babinssa kepada lingkungan warganya.

Bacaan Lainnya

Ditempat terpisah, Babinsa Kelurahan. wajo mewakili Danramil 03/Wajo Lettu Kav Tajuddin menyampaikan, kegiatan Karya Bakti ini merupakan wujud nyata kami TNI khususnya Koramil 03/Wajo Kodim 1408/MKS dalam membantu dan mengabdi kepada masyarakat sesuai dengan isi 8 Wajib TNI yaitu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

Kegiatan ini juga adalah salah satu cara kami TNI untuk selalu menjalin silaturahmi yang baik kepada masyarakat, agar kedekatan TNI dan Rakyat selalu terjaga, serta dengan kehadiran TNI dalam Karya Bakti ini juga, sebagai bagian dari kepedulian TNI terhadap pembangunan atau pembersihan sepanjang jalan diwilayah Koramil 03/Wajo dimana kegiatan ini memiliki nilai program teritorial, dan tentunya dapat dijadikan juga sebagai bagian dari ibadah anggota yang melaksankan Karya Bakti tersebut.” tutur Babinsa.

Sementara itu, selaku warga Kelurahan Melayu, Kecamatan Wajo mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI dalam hal ini Koramil 03/Wajo yang sudah membantu membersihkan jalanan dan pemangkasan bunga-bunga, sekali lagi warga sangat berterima kasih kepada TNI khususnya Kodimb1408/MKS yang selalu dekat dengan maayarakat, dan mau membantu mengatasi kesulitan kami masyarakat disini.tutunya.(dn)