Kadinsos Kota Makassar Hadiri Musrembang Kecamatan Wajo Tahun 2022, Harap Bantuan Sosial Tepat Sasaran

MAKASSAR – Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Aulia Arsyad di dampingi Kabid UKS, Ismail Abdullah menghadiri Musrembang Kecamatan Wajo Tahun 2022 di Karebosi Premier Hotel, di Jalan Jenderal M. Yusuf Nomor 1 Kota Makassar, Senin (31/1/22).

“Dalam forum musyawarah tingkat Kecamatan Wajo ini, kami akan berkomitmen menyelaraskan data penerima manfaat agar nantinya untuk penerima bantuan sosial ini lebih tepat sasaran”, jelasnya.

Bacaan Lainnya

Aulia Arsyad juga menjelaskan terkait usulan dalam forum ini, tentu akan di tampung aspirasinya. Untuk itu juga ia menyampaikan beberapa informasi kepada peserta Musrembang terkaitnya sasaran dan kebijakan yang akan diambil oleh Dinas Sosial ke depannya.

Menurutnya, penyelarasan data penerima bantuan sosial ini memang dibutuhkan kerja sama pihak terkait. Apalagi hal ini tidak mudah, ini menyangkut data yang harus terintegrasi dan tepat sasaran.

“Kita berharap apa yang menjadi usulan di Musrenbang kecamatan itu sejalan dengan kewenangan dinas sosial Kota Makassar,” tutupnya.(Dn)