KNPI Sulsel Versi Arham Basmin akan Launching Rumah Bantuan Hukum Gratis

KNPI Sulsel Versi Arham Basmin akan Launching Rumah Bantuan Hukum Gratis



MAKASSAR, BERITA-SULSEL.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan akan melaunching rumah bantuan hukum gratis.

Hal ini disampaikan Ketua Komisi Advokasi, Hukum, HAM dan Keamanan DPD I KNPI Sulsel, Andi Ifal Anwar kepada wartawan, Selasa (3/3/2020).

Kata dia, rumah bantuan hukum gratis telah disosialisasikan kepada masyarakat saat aksi sosial di Jalan Beulevard, Minggu (1/3/2020) kemarin.

Menurutnya, launching rumah bantuan hukum gratis akan dilakukann setelah pelantikan dan orientasi pengurus. “Rumah bantuan hukum sudah kami sosialisasikan saat car free day di Jalan Beulevard, Panakkukang, Makassar,” ujarnya.

Ifal menambahkan rumah bantuan hukum gratis akan mengawal dan mendampingi masyarakat yang membutuhkan keadilan, baik secara litigasi maupun nonlitigasi.

“Tujuan utamanya program ini, bagaimana KNPI Sulawesi Selatan dibawah kepemimpinan Bung Arham Basmin bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat. Khususnya yang kurang mampu dan ingin mencari keadilan,” terangnya.

Kata Ifal, selain aksi sosial konsultasi dan bantuan hukum gratis, pengurus DPD I KNPI Sulsel dibawah naungan Bung Arham Basmin juga menggelar pemeriksaan kesehatan gratis.

“Bukan hanya itu, dimoment car free day, pengurus DPD KNPI Sulsel juga menggelar Zumba Pemuda,” tambahnya.(*)

Sumber: http://berita-sulsel.com/2020/03/03/knpi-sulsel-versi-arham-basmin-akan-launching-rumah-bantuan-hukum-gratis/