Ibu Bhayangkari Polsek Libureng Rutin ki Gelar Kegiatan Bulanan

Ibu Bhayangkari Polsek Libureng Rutin ki Gelar Kegiatan Bulanan

 

BugisPos- Selain menjalani rutinitas dalam mengurus rumah tangga, Ibu Ranting Bhayangkari di Polsek Libureng juga tidak melupakan kewajibannya untuk melaksanakan kegiatan rutin bulanan.

Melalui kegiatan rutin tersebut, banyak hal kegiatan positip dilakukan demi menjaga silaturrahim diantarannya Rapat Pengurus Ranting Bhayangkari, arisan bulanan, olaraga bersama, pelestarian lingkungan dengan penanaman pohon sekaligus kali ini menikmati hasil buah kerja yang selama ini dengan melakukan panen perdana buah naga di halaman Mako Polsek Libureng, ungkap ibu Satri Hajri selaku leader dalam kegiatan.

Kata ibu Satri Hajri program tanam pohon ini telah digalakakkan ditempat lain, namun beda yang dilakukan oleh Ranting Bhayangkari Polsek Libureng, faktanya di Halaman Polsek Libureng tanaman tersebut tertata rapi tumbuh tanaman buah naga seolah menambah asri dan keindahan halaman Mako Polsek Libureng,tambahnya.

Kesuksesan kegiatan yang rutin dilaksanakan sebagai ajang menjaga kekompakan ibu Bayangkari yang tentunya tidak lepas dari sosok ibu ketua ranting yang senantiasa menjaga komunikasi dengan baik dilingkup Polsek Libureng sehingga kegiatan serta komunikasi dapat berjalan dengan lancar, tukasnya melalui rilis Minggu 1 Maret 2020 kepada Bugis Pos.com.

Penulis : ( r/ Sadli )

Editor : Zhoel

 

Sumber: https://bugispos.com/2020/03/01/ibu-bhayangkari-polsek-libureng-rutin-ki-gelar-kegiatan-bulanan/