Wujudkan Program Bupati, Desa Bontomanai Adakan ki Penanaman Vetiver

Wujudkan Program Bupati, Desa Bontomanai Adakan ki Penanaman Vetiver

 

BugisPos— Kepala Desa Bontomanai merealisasikan program pemerintah kabupaten gowa untuk mengatasi tanah longsor dengan melakukan penanaman rumput vetiver secara massal di dusun Tanetea, desa Bontomanai, kecamatan Bungaya Kabupaten Gowa. 17/02/2020.

Penanaman vetiver ini di lakukan di daerah bekas longsor di dusun Tanetea desa Bontomanai yang dihadiri oleh seluruh perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, karangtaruna, PKK, posyandu, pondok pesantren, BKKBN Gowa peduli, LKMD dan pemerintah kecamatan Bungaya.

Kepala desa Bontomanai Moh. Idrus, S.Pd.i saat dimintai keterangannya mengatakan bahwa apa yang dilakukannga ini adalah perwujudan dari program bupati Gowa dalam mengantisipasi terjadinya bencana tanah longsor seperti yang terjadi di daerahnya setahun lalu.

“Iya jadi dalam rangka mendukung penuh program pemerintah untuk mengansipasi terjadinya tanah longsor maka kami mengintruksikan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk ikut dalam kegiatan penanaman vetiver ini”, katanya.

Alhamdulillah apa yang diprogramkan pemerintah disambut dengan gembira oleh masyarakat desa Bontomanai. Ini dibuktikan dengan kehadiran masyarakat sekitar 500 orang untuk mengambil bagian dalam penanaman vetiver ini, jadi sekali lagi terimakasih atas kerjasamanya, ini semua demi kebaikan kita semua, tegasnya.

Daeng Basri salah satu tokoh masyarakat desa Bontomanai kepada BugisPos.Com mengaku sangat bersyukur dengan program bupati yang memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat terkhusus didesanya.

“Iya jadi dengan adanya program bupati ini saya sebagai tokoh masyarakat sangat bersyukur dan bangga kepada bapak bupati dan pak desa atas perhatiannya terhadap kepentingan orang banyak. Intinya kami siap mendukung penuh apa yang menjadi program pemerintah, jadi saya berharap dengan adanya program ini alam bisa bersahabat dengan kita”, kuncinya.

Penulis : R,D’Palallo

Editor : Zhoel

Sumber: https://bugispos.com/2020/02/17/wujudkan-program-bupati-desa-bontomanai-adakan-ki-penanaman-vetiver/