Rayakan Natal, Mario David : Tingkatkan Kerukunan dan Toleransi Antar Ummat Beragama

Makassar, kareba.co,- Legislator Partai Nasdem Makassar merayakan natal bersama keluarganya pada 25 Desember ,kemarin. Mario mengaku telah menjalankan ibadah perayaan Natal bersama keluarga secara hikmat.



Dalam perayaan Natal tahun ini, Mario berpesan kepada ummat kristiani di Makassar serta masyarakat umumnya untuk terus meningkatkan kerukunan dna toleransi antar ummat beragama.

“Kita semua sama, beragam Suku, Agama, kita tetap satu membangun Indonesia, membangun daerah untuk kemajuan bersama,”kata Mario, Kamis (26/12).

Mario mengemukakan sikap toleransi yang ditunjukkan warga muslim di Surabaya dengan turut menjaga keamanan di lokasi Gereja saat perayaan Natal kemarin, 25 Desember 2019,merupakan sikap toleransi dan sikap kerukunan antar ummat beragama yang patut diapresiasi.

Pengamat Sosial dari Universitas Negeri Makassar, Dr Munawir Kamaluddin mengemukakan kemajuan bangsa dapat diraih dengan menjaga persatuan dan kesatuan seluruh lapisan dan elemen masyarakat.

Terjadinya konflik beberapa kali dalam lima tahun terakhir, menurut dia, diakibatkan adanya provokasi ataupun informasi hoaks yang disebarkan oleh pihak pihak tertentu yang tidak bertanggung jawab.

“Informasi hoaks harus kita lawan bersama, masyarakat harus terus menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika,”kata dia.(*)