Makassar – Sidang Paripurna DPRD Kota Makassar untuk masa persidangan pertama tahun sidang 2024-2025 resmi digelar dengan agenda utama pembentukan fraksi-fraksi dan penetapan calon pimpinan DPRD untuk masa jabatan 2024-2029. Sidang tersebut berlangsung dipimpin oleh Ketua Sementara DPRD Makassar, Supratman, didampingi oleh Wakil Ketua Sementara, Andi Suharmika.
Momentum ini menjadi salah satu langkah awal dalam memulai masa kerja baru DPRD Kota Makassar, yang juga dihadiri oleh Penjabat Sementara (PJs) Walikota Makassar, Andi Arwin Azis, yang menambah urgensi dan kekhidmatan sidang. Kehadiran Pjs Walikota ini juga menandakan sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam mewujudkan visi pembangunan Makassar.
Sidang ini diisi dengan pembahasan terkait pembentukan fraksi-fraksi serta penyusunan keanggotaan fraksi-fraksi DPRD yang akan menjadi ujung tombak dalam menjalankan fungsi legislatif. Selain itu, sidang juga menetapkan calon pimpinan definitif DPRD Kota Makassar untuk periode 2024-2029 yang akan segera bertugas dalam mendukung jalannya pemerintahan daerah.
Sidang Paripurna ini menjadi bagian penting dari langkah awal pembentukan struktur organisasi legislatif di DPRD Kota Makassar, dengan harapan dapat menjalankan tugas dan fungsi secara optimal untuk kesejahteraan masyarakat Makassar dalam lima tahun ke depan.(*)