Kareba, Bulukumba.- Jajaran Kejaksaan Negeri Bulukumba bersama Ikatan Adhyaksa Dharma Karini, menggelar pasar murah, Rabu (27/3) mulai pukul 09.30 wita sampai selesai.
Kepala Kejaksaan Negeri Bulukumba Cahyadi Sabri,SH,MH kepada media ini menuturkan, kegiatan pasar murah ini dilaksanakan di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Bulukumba dan diharapkan masyarakat bisa memanfaatkan pasar murah ini.
” Kegiatan pasar murah dilaksanakan oleh Kejari Bulukumba bersama Ikatan Adhyaksa Dharma Karini daerah Bukukumba, sebagai komitmen penanganan pengendalian inflasi di daerah Kabupaten Bulukumba serta sebagai sarana silaturahmi institusi Kejari Bulukumba dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan tahun ini,” jelas Kajari Cahyadi Sabri.
Dan pasar murah ini dilaksanakan atas kerjasama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Bulukumba dan Perum Bulog Bukukumba.
Kajari juga menyampaikan bahwa kegiatan pasar murah ini berlangsung hanya 1 hari, sehingga diharapkan kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan kegiatan ini dengan bisa membeli bahan pangan dengan harga lebih murah dari harga di pasaran.
” Ayo mari manfaatkan pasar murah di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Bulukumba, Insya Allah kita buka hari ini Rabu (27/3) pukul 09.30 Wita dan hanya berlangsung selama satu hari,” ajak Kajari.- Suaedy.-