Camat Wajo Dampingi KDH Wakatobi Tinjau Lorong Wisata

MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menjadi tuang rumah peringatan Hari Otonomi Daerah (OTDA) ke-XXVII.

Di mana kegiatan yang diawali dengan upacara ini berlangsung di Anjungan Pantai Losari Makassar, Sabtu (29/4/2023).

Bacaan Lainnya

Selain itu, salah satu rangkaian peringantan Hari Otda ini yakni, seluruh Kepala Daerah se-Indonesia yang hadir akan diarahkan mengunjungi Lorong Wisata di Kota Makassar.

Olehnya itu, seluruh Camat se-Kota Makassar diminta agar mendampingi para tamu atau kepala daerah yang berkunjung di wilayahnya masing-masing.

Seperti misalnya Camat Wajo, Hj Hamna Faisal bersama Para lurah dan Jajarannya menerima lawatan Kepala Daerah (KDH) Kabupaten Wakatobi di Titik Lorong Wisata Lorong Jincheng dan Lorong Solata di Kecamatan Wajo.

Lawatan atau kunjungan dari KDH Wakatobi ini dilaksanakan selepas Upacara di Anjungan Pantai Losari. Turut Hadir Para Ketua LPM, RT dan RW Stake Holder SKPD terkait dan Tripika.