Ketua DPRD Makassar Hadiri Pelantikan Pimpinan DPRD Sulsel Periode 2024-2029

Makassar,  – Ketua DPRD Kota Makassar, Supratman, bersama sejumlah anggota DPRD Makassar menghadiri Rapat Paripurna Pengumuman Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) periode 2024-2029. Rapat paripurna yang digelar di Gedung DPRD Sulsel ini menandai pelantikan resmi lima pimpinan DPRD Sulsel yang baru.

Legislator NasDem, Andi Rachmatika Dewi, atau yang akrab disapa Cicu, secara resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Sulsel. Pelantikan yang berlangsung khidmat ini juga menandai kesatuan komitmen pimpinan DPRD Sulsel dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka untuk lima tahun ke depan.

Bacaan Lainnya

Rapat paripurna dimulai sekitar pukul 10.15 WITA, dipimpin oleh Ketua Sementara DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi, yang kini telah menjadi ketua definitif. Suasana di ruang paripurna berlangsung tertib dan dihadiri oleh berbagai tokoh, pejabat, dan perwakilan dari sejumlah daerah di Sulawesi Selatan, termasuk DPRD Makassar.

Dalam kesempatan ini, Supratman menyampaikan harapannya agar sinergi antara DPRD Sulsel dan DPRD Kota Makassar terus terjalin dengan baik. Menurutnya, kerja sama yang solid antara kedua lembaga legislatif akan sangat mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di tingkat provinsi maupun kota.

“Dengan pelantikan ini, kami berharap DPRD Sulsel bisa menjalankan amanah dengan baik. Sinergi antara DPRD Sulsel dan DPRD Kota Makassar akan menjadi kekuatan dalam memajukan Sulawesi Selatan secara keseluruhan,” ujar Supratman.

Pelantikan pimpinan DPRD Sulsel periode baru ini diharapkan mampu memperkuat jalannya pemerintahan dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Sulawesi Selatan.(*)