Makassar – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melaksanakan serangkaian kegiatan penting pada Jumat, 4 Oktober 2024, yang bertujuan memperkuat hubungan antarwarga serta menghormati jasa para pahlawan.
Kegiatan dimulai dengan Program Perkuatan Umat, Gerakan Makassar Salat Subuh Berjemaah (GMSSB), yang berlangsung di Anjungan Pantai Losari. Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintah dan segenap elemen masyarakat Kota Makassar. Dalam sambutannya, Andi Arwin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menumbuhkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan, terutama menjelang pemilihan gubernur, wakil gubernur, wali kota, dan wakil wali kota yang akan datang.
“Melalui salat berjemaah ini, kita tidak hanya beribadah, tetapi juga memperkuat tali silaturahmi dan kebersamaan dalam menghadapi tantangan politik ke depan. Saya berharap, semangat kekeluargaan ini dapat menjadikan proses pemilihan nanti berlangsung dengan aman dan damai,” ungkap Andi Arwin.
Setelah mengikuti kegiatan salat subuh, Pjs Wali Kota kemudian menghadiri Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Ziarah berlangsung di Taman Makam Pahlawan Panaikang, yang dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan membela bangsa dan negara.
Puncak dari prosesi ziarah ini adalah peletakan karangan bunga di monumen Taman Makam Pahlawan oleh Andi Arwin, yang merupakan simbol penghormatan terhadap jasa para pahlawan. “Kita tidak boleh melupakan jasa-jasa para pahlawan yang telah berkorban untuk negara ini. Mari kita teruskan perjuangan mereka dengan menciptakan kota yang aman, damai, dan sejahtera,” lanjutnya.
Dengan serangkaian kegiatan ini, Pjs Wali Kota Makassar berharap masyarakat dapat saling mendukung dan bersatu, baik dalam aspek keagamaan maupun dalam menghadapi dinamika politik yang ada.