Bupati Bulukumba Buka RAT ke 54 KSP Berkat. Ini Disampaikan Bupati

KAREBA.CO.- Rapat Anggota Tahunan ke 54 KSP Berkat yang dirangkaikan dengan HUT KSP Berkat ke 54 tahun, Sabtu 26 Pebruari 2022, dibuka Bupati Bulukumba HA.Muchtar Ali Yusuf diwakili Sekda Muh.Ali Saleng,SH,MH di Hotel Agri Bulukumba.



Seperti biasa RAT KSP Berkat dihadiri perwakilan Anggota dari 77 Kantor Cabang dan Cabang Pembantu yang tersebar di Pulau Sulawesi. Kemudian hadir pula Kadis Koperasi Sulsel, Ketua Dekopimwil Sulsel, para Kadis Koperasi dan UKM se Sulawesi, Forkopimda dan undangan lainnya.

Ali Saleng dihadapan Ketua dan Pengurus serta Anggota KSP Berkat mengatakan, momen RAT ini merupakan agenda dan forum yang tertinggi dalam suatu koperasi.

Menurutnya, Rapat Anggota Tahunan sangat penting dilaksanakan, tidak hanya sekedar agenda rutin tahunan yang menunjukkan kedinamisan lembaga, tetapi lebih dari itu, sebagai tahapan untuk melihat kinerja para pengurusnya dalam membangun dan memajukan Koperasi, sebagaimana biasanya akan disampaikan laporan pertanggungjawaban pengurus serta laporan pertanggungjawaban pengawas.

” Saya sangat mengharapkan agar seluruh peserta berpartisipasi aktif pada forum tertinggi ini, cermati dengan baik yang disampaikan pengurus dan pengawas. Berikan masukan yang positif dan konstruktif demi kemajuan KSP Berkat di masa-masa mendatang,” pesan Bupati disampaikan Ali Saleng.

Menurutnya, perlu disadari paradigma pembangunan saat ini adalah pemberdayaan potensi wilayah yang didukung dengan pertumbuhan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat.

Pemberdayaan dimaksud termasuk juga pemberdayaan kegiatan usaha kecil dan menengah.

” Terkait dengan pengembangan Koperasi dalam kondisi sosial dan ekonomi, sangat diwarnai oleh dunia usaha. Maka mau tidak mau peran dan kedudukan Koperasi dalam masyarakat akan sangat ditentukan oleh perannya dalam kegiatan usaha koperasi yang berdasarkan kekeluargaan,” katanya.

Disebutkan, gotong royong merupakan social capital yang dapat mempertahankan dampak globalisasi dan krisis ekonomi akibat dari pandemi covid 19.

” Upaya meningkatkan kembali pertumbuhan ekonomi daerah, maka peran dan kegiatan usaha koperasi diharapkan semakin nampak seiring dengan bersinergi dengan pertumbuhan UMKM dan ekonomi kreatif, sebagai lembaga ekonomi yang tumbuh di daerah dan mampu melakukan ekspansi yang semakin berkembang dari waktu ke waktu, maka KSP Berkat diharapkan dapat semakin kokoh dan mampu memperkuat ekonomi khususnya daerah kita,” papar Ali Saleng yang juga mantan Kadis Pariwisata.

” Dibawah kepemimpinan Andi Makkasau, KSP Berkat menunjukkan kemajuan yang luar biasa dengan kemandirian puluhan cabang dan capem di berbagai wilayah Kabupaten Kota di Sulawesi. Kemajuan dan perkembangan jaringan juga tidak terlepas dari motto organisasi yaitu maju bersama berkembang bersama dan bahagia bersama,” katanya.

Ali Saleng juga menyebut hal ini sangat sesuai dengan prinsip Koperasi yang mengutamakan kebersamaan yang dilandasi sikap demokrasi untuk mencapai tujuan bersama.

” Saya mengajak hadirin sekalian senantiasa menjaga nilai-nilai kebersamaan solidaritas sosial dan serta menciptakan stabilitas yang aman, demi kelangsungan pembangunan di masa mendatang dan saya harapkan dengan berkembangnya usaha-usaha ekonomi mikro menengah di daerah dapat lebih memacu dan mengembangkan gairah perekonomian di Kabupaten Bulukumba apalagi tahun ini Pemerintah Daerah sedang fokus untuk membangun kembali dan menata Pasar Sentral Bulukumba.

” Terima kasih kepada KSP Berkat yang selama ini telah banyak berkontribusi di dalam banyak kegiatan Pemkab Bulukumba, Koperasi Berkat selalu tampil berkontribusi sehingga kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemkab Bulukumba bisa tergolong sukses, semua ini karena adanya KSP Berkat,” kunci Ali Saleng.

Sementara itu Ketua KSP Berkat Dr.Ir.H.Andi Makkasau menyampaikan, bahwa KSP Berkat yang berkantor pusat di Kabupaten Bulukumba, kini telah merambah seluruh daratan pulau Sulawesi, bahkan rencananya tahun 2021 lalu pihaknya akan membuka lagi kantor Cabang KSP Berkat di Kolaka Provinsi Sultra, namun karena masih suasana pandemi covid19 sehingga pelaksanaannya ditunda, padahal semuanya sudah siap.

” Alhandulillah KSP Berkat pada tahun buku 2021 masih mampu meraih SHU yang lebih besar dibanding tahun buku sebelumnya. Dan seperti biasa setiap RAT kami memberikan hadiah kepada Anggota dan Karyawan, termasuk Umroh dan Paket Lebaran untuk semua Anggota dan Calon Anggota serta THR untuk Karyawan,” jelas Andi Makkasau.- Suaedy.-