Andi Zunnun: Politik Bukan Hal Baru Bagi Saya

Tech News, Magazine & Review WordPress Theme 2017

ARUSPOLITIK.COM– Selasa, 10 Maret 2020, di warkop Safari, Jalan Tentara Pelajar, Makassar, Andi Zunnun Nurdin Halid ngobrol politik “ngopi” santai bersama rekan-rekan media.

Zunnun didampingi Sekretaris DPD II Golkar Makassar, Abd Wahab Tahir. Dia menyampaikan komitmennya memenangkan Pilwalkot Makassar 2020. Apalagi jika diberi kepercayaan mendampingi bakal calon Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto sebagai bakal calon wakil wali kota.

Menurut Zunnun, politik bukan hal
baru baginya. Dia pernah menjadi anggota DPRD Sulsel tahun 2017 sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW). Peraih suara terbesar di Kabupaten Bone di Pileg 2013 lalu.

“Saya bukan orang baru dalam politik. Pengalaman saya di politik yah adalah. Bukan sekedar pelengkap. Jika dipercaya
mendampingi Pak Danny, kita bersama wujudkan Makassar lebih baik lagi,” kata Andi Zunnun di hadapan wartawan.

Keinginannya untuk maju di Pilwalkot Makassar sebagi bakal calon wakil wali kota, itu atas keinginannya sendiri. Meski dia mengakui, peluang untuk mendampingi Danny Pomanto sangat memungkinkan.

Dia menilai, Danny Pomanto adalah sosok pemimpin yang menjadikan Makassar lebih baik. Untuknya itu, dia optimistis untuk menjadi pendamping. Menyatukan visi-misi nantinya.

“Kita sudah melihat dan merasakan pembangunan serta hasil kerja lainnya dari pak Danny Pomanto yang membanggakan orang Makassar. Saya berjanji dengan penuh komitmen dan optimisme menemani pak Danny Pomanto memajukan kota Makassar Makassar jauh lebih baik,” pungkas sarjana lulusan Australia ini.

“Saya maju di Pilwalkot Makassar bukan dorongan orang tua. Tetapi terlahir dari keinginan peribadi saya menjadikan kota Makassar menjadi kota yang unggul dengan terwujudnya kesejahteraan masyarakat. Pak Danny telah memberikan sinyal akan paket dengan kaum milenial, telah menyebutkan nama saya di panggung penyerahan rekomendasi bakal calon kepala daerah se Sulsel, di hadapan ketua umum DPP Golkar,” pungkas Andi Zunnun.

Dia pun mengapresiasi simulasi partai Gerindra yang mengunggulkan Danny Pomanto berpasangan dengan dirinya.

Baginya, Gerindra punya penilaian tersendiri yang mengunggulkan pasangan, Danny Pomanto-Zunnun.

“Gerindra sendiri telah mengeluarkan hasil survei simulasi menempatkan pak Danny berpasangan dengan saya lebih tinggi dari simulasi, Danny dengan bakal calon wakil lainnnya,” tutup Andi Zunnun. (*)

The post Andi Zunnun: Politik Bukan Hal Baru Bagi Saya appeared first on aruspolitik.

Sumber: https://www.aruspolitik.com/2020/03/10/andi-zunnun-politik-bukan-hal-baru-bagi-saya/