BugisPos — JOIN (Jurnalis Online Indonesia) DPD Kota Makassar membagikan sumbangan kepada nenek Sanga pada Jumat (07/02/2020).
Sumbangan ini, diserahkan langsung oleh Ketua DPD JOIN Makassar, Sabri dan beberapa pengurus kepada nenek Sanga berusia 75 tahun di Jalan Muhammad Yamin eks Rumah Potong Hewan ( Pammolongan ), yang saat ini viral di medsos.
Menurut Sabri kegiatan sosial ini merupakan agenda rutin bagi JOIN Makassar untuk berbagi kepada sesama.
“Jadi kita berharap kegiatan sosial ini tetap dilaksanakan kemudian kita berharap kepada pemerintah kota Makasaar untuk memperhatikan kondisi nenek Sanga yang sangat memprihatinkan, kita berharap sumbangan ini untuk meringankan beban nenek Sanga,” serunya.
Bendahara JOIN Makassar Rahayu yang ikut serta dalam rombongan meneteskan air mata melihat kondisi nenek Sanga yang tinggal di gubuk reot.
“Semoga nenek Sanga ini bisa hidup lebih layak, kami meminta kepada pemerintah supaya nenek Sanga diberikan bantuan,” ucapnya sembari menyeka air matanya.
Menanggapi hal ini, tetangga nenek Sanga, Rusdi mengapresiasi kegiatan JOIN dengan memberi ucapan terima kasih buat JOIN Makassar dan yang dengan sukarela memberikan bantuan kepada nenek Sanga.
“Terima kasih buat JOIN Makassar, yang telah memberikan bantuan berupa kepada nenek Sanga,” ujarnya.
“Semoga bantuan ini mendapat ganjaran yang berlimpah dari Tuhan bagi kesuksesan organisasi Join kedepannya,” doanya.
Penulis : Ady
Editor :Zhoel
Sumber: https://bugispos.com/2020/02/07/wattunnami-dpd-join-makassar-berbagi/