Resmi, Bank Sulselbar Jadi Tempat Setor Uang Calon Jamaah Haji

Resmi, Bank Sulselbar Jadi Tempat Setor Uang Calon Jamaah Haji

BERITA.NEWS, Makassar – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) mengapresiasi langkah Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) mempercayakan Bank Sulselbar tempat menyetor Ongkos Naik Haji (ONH).

Kesepahaman tersebut resmi berlaku per Januari 2020. Bagi Calon Jama’ah Haji (CJH), kini sudah bisa menyetor uang ke Bank Sulselbar. Apalagi, jumlah jamaah di Sulsel tiap tahunnya terus mengalami peningkatan.

“Saya yakin BPKH tidak salah tempatkan Bank Sulselbar sebagai bank penyetoran uang haji,” ucapnya saat penyerahan surat keputusan tentang Bank Sulselbar sebagai tempat penyetor ONH di Hotel Claro Makassar, Senin (17/2/2020).

NA mengatakan potensi dana ONH di Sulsel cukup tinggi hingga Rp 800 miliar.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut, anggota Komisi VIII DPR RI Samsul Niang dan Rafsel Ali, Dewan Pengawas BPKH Prof Hamid Paddu, Kakanwil Kemenag Sulsel.

Sementara itu, Ketua Badan Pengawas Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), Abdul Hamid Paddu mengaku, sangat bersyukur kerjasama antara Bank Sulselbar dengan BPKH ini tidak terlepas dari bantuan Gubernur Sulsel.

“Terima kasih Pak Gubernur supportnya kami juga bersyukur Bank Sulselbar sudah menjadi tuan rumah di rumahnya sendiri. Kami juga terimakasih Bank Sulselbar sudah menjadi bank untuk penyetoran uang jamaah haji,” kata Hamid Pandu.

. Andi Khaerul

.fb_iframe_widget_fluid_desktop iframe {
width: 100% !important;
}

The post Resmi, Bank Sulselbar Jadi Tempat Setor Uang Calon Jamaah Haji appeared first on Berita.News.

Sumber: https://berita.news/2020/02/17/resmi-bank-sulselbar-jadi-tempat-setor-uang-calon-jamaah-haji/