Ini Dilakukan Pemerintah Kecamatan Herlang

 



BULUKUMBA.- Pemerintah Kecamatan Herlang, aktif mendorong Pemerintah Desa dan BPD sekaligus menjadi pendamping dalam rangka asistensi APBDesa se Kecamatan Herlang.

Seperti disampaikan Sekertaris Camat ( Sekcam) Herlang Andi Fidyah Samad kepada awak media ini Minggu (26/1) sore tadi, tahun ini pemerintah Kecamatan Herlang melakukan terobosan, mulai dari proses perencanaan, serta memberikan peranan kepada BPD secara aktif dan terlibat langsung dalam proses pembahasan RAPBDesa, sebelum diasistensi dan dievaluasi di kecamatan.

Menurutnya harus ada perubahan perubahan dalam proses perencanaan melalui APBDesa, termasuk mendorong program pemberdayaan yang berorientasi pasa pengembangan ekonomi rakyat, peningkatan kapasitas SDM Aparatur Desa dan BPD, serta bantuan untuk masyarakt miskin.

Andi Fidyah mengatakan, sebelumnya Camat Herlang Jumali, sudah mengajak semua bendahara untuk kerja bersama di tingkat kecamatan dan mengajak bendahara untuk mandiri dan saling sharing. ” Kami minta agar semua proses dikuti dan dimusyawarahkan di BPD,” harap Andi Fidyah.

Muh.Nasir, salah seorang pendamping Kecamatan Herlang mengapresiasi langkah yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Herlang yang menginginkan adanya keterbukaan anggaran dana desa, apalagi Camat dan Sekcam Herlang, juga pelaksana penjabat Kepala Desa yang tentu lebih tahu dan paham persoalan di Desa.- Suaedy.-